Posts

Analisis semiotika dalam video dari influencer juga youtuber dari Reza Arab

NAMA KELOMPOK      : Lost Boys BIDANG KAJIAN          : Konten Digital Penelitian Tentang penggunaan bahasa yang dibuat dalam konten Youtuber Reza arap Menggunakan Teori Semiotika. - Apa itu Semiotika SEMIOTIKA berasal dari bahasa Yunani “Semeion”, yang berarti tanda.  Semiotika adalah sebuah disiplin ilmu dan metode analisis yang dapat mengkaji tanda-tanda yang terdapat pada suatu objek untuk diketahui makna yang terkandung dalam objek tersebut.  Semiotik menjadi salah satu kajian yang bahkan menjadi tradisi dalam teori komunikasi. Tradisi semiotik terdiri atas sekumpulan teori tentang bagaimana tanda-tanda merepresentasikan benda, ide, keadaan, situasi, perasaan dan kondisi di luar tanda-tanda itu sendiri. - Siapa itu Reza Arap Memiliki nama asli Reza Oktovian, pria yang akrab disapa Reza Arap ini lahir di Jakarta pada 15 Oktober 1987. Awalnya dia dikenal sebagai gamers, namun ia sekarang juga dikenal sebagai pemusik yang cukup diperhitungkan bersama Eka Gustiwana, tergabung dalam We

Menceritakan pengalaman saya berkaitan dengan objek (seni atau desain), dan apa yang membuatmu tertarik untuk meneliti-nya lebih lanjut.

 Hal membuat saya tertarik itu adalah rasa keingin tauan saya. Saya berfikir suatu masalah membutuhkan pemecahan untuk menemukan solusi masalah dengan melakukan penyelidikan dengan teliti.  Tenaga juga waktu adalah dua hal yang selalu saya rasakan dalam penelitian objek seni dan desain. Penelitian yang saya lakukan selalu fokus pada objek walaupun dilakukan tidak secara luas

Analisis Semiotika Pada dalam Film Parasite

Image
 Pendahuluan Film dalam tujuannya menyampaikan informasi menyajikan bukan hanya sekadar gambar dan suara tanpa makna. Film juga sering sekali menjadi salah satu sarana untuk mentransmisikan pesan-pesan bermakna yang ingin disampaikan komunikator kepada audiens massa (Ardianto, 2009). Parasite atau dalam Bahasa Koreanya “Gisaengchung”, merupakan film drama thriller yang disutradarai, dan ditulis oleh Bong Joon-ho bersama Kwak Sin-ae dan Jang Young-hwan yang memproduseri film ini serta Han Jin-won yang juga menulis naskah untuk film ini. Film ini dibintangi Song Kang-ho, Lee Sunkyun, Cho Yeo-jeong, Choi Woo-shik, dan Park So-dam. Aktor yang bermain dalam film ini merupakan aktor kawakan Korea Selatan yang sudah tidak dipertanyakan lagi kemampuannya dalam beradu akting. Salah satu karya film dengan banyak semiotika di dalamnya ialah Film Parasite yang berasal dari Negeri Gingseng, Korea Selatan. Film ini ditayangkan perdana di Festival Film Cannes ke-72 pada 21 Mei 2019 di Perancis. Paras

OBJEK KAJIAN SEMIOTIKA " LUKISAN RADEN SALEH DAN NICOLAAS PIENEMAN (STUDI KASUS PADA LUKISAN PENANGKAPAN PANGERAN DIPONEGORO) "

Image
Pendahuluan Raden Saleh Syarif Bustaman lahir pada tahun 1807 di Semarang di pulau Jawa di Hindia Belanda (sekarang Indonesia). Ia dilahirkan dalam keluarga bangsawan Hadhrami dimana ayahnya adalah Sayyid Husen bin Alwi bin Awal bin Yahya, seorang Indonesia keturunan Arab. Ia adalah cucu dari Sayyid Abdullah Bustaman secara maternal. Raden Saleh terhubung dengan Habib Ali Kwitang melalui saudara perempuannya, Roqayah, yang menikah dengan ayah Ali Kwitang, Abdurrahman tetapi tidak memiliki anak. Isi - Bentuk Formal     : Lukisan ( Visual ) Penelitian ini berdasarkan pada metode kualitatif yang dimana menurut  Bogdan & Biklen. S, penelitian kualitatif adalah salah satu prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif yang dapat berupa ucapan atau tulisan.  Dalam menganalisis karya tersebut, akan dibagi menjadi tiga sub bab analisis yang meliputi analisis karya dengan mengacu pada teori Semiotika Pierce, dimana merujuk pada relasi triadic dalam semiotic, yaitu antara representame

Review Penelitian Seni Rupa dan Desain

-Jurnal 1 1.        Judul     : ANALISIS VISUAL BUKU “UDAH PUTUSIN AJA!” FELIX Y. SIAUW DENGAN TEORI SEMIOTIKA VISUAL (2015) oleh Novita Emelyana. Dalam artikel yang dimuat dari Program Studi Pendidikan Seni Rupa, Fakultas Bahasa Dan Seni, Universitas Negeri Surabaya.   Objek Kajian Seni Rupa dan Desain       : Mendeskripsikan makna yang memuat nilai-nilai Islami dan buku ini seperti grapic book yang di dalamnya berisi cukup banyak hiasan grafis dan rangsangan visual yang menarik dalam Buku yang berjudul “UDAH PUTUSIN AJA” (2015).   Pendekatan       : Pendekatan yang digunakan oleh peneliti dalam jurnal didapat berdasarkan observasi, teori, buku, jurnal, wawancara dan dokumentasi.   Analisis             : Penelitian ini menggunakan metode penelitian analisis deskriptif kualitatif, sehingga data yang ada dijabarkan dalam bentuk deskripsi.   Teori     : Dari sisi fungsionalnya, buku didefinisikan sebagian suatu kumpulan bentuk komunikasi grafis yang isinya dibagi-bagi dal

SEMIOTIKA DALAM KEHIDUPAN SEHARI - HARI

  Kali ini saya akan menulis tentang kehidupan sehari-hari saya yang dimana d ari kecil saya selalu diajarkan oleh Orang tua saya bagaimana cara berinteraksi oleh orang lain, tidak lupa diajarkan cara bertanggung jawab, dan beramal dengan semua orang yang membutuhkan. Selama Oang tua saya mengajarkan saya seperti itu, saya tumbuh menjadi anak yang bertanggung jawab, mudah untuk berinteraksi dengan orang lain, dan tentunya beramal kepada semua orang tanpa memandang bulu.  Tentunya saya juga di didik dengan nenek saya, beliau cukup keras dalam mengajari saya dalam bidang akademik sampai saya trauma berat jika beliau yang akan mengajari saya pekerjaan rumah dan membentuk sifat saya dalam hal Agama. Tetapi setelah saya cukup dewasa untuk mengingat ajaran mereka kepada saya, saya baru mengerti mengapa mereka sangat keras kepada saya. Maka dari itu saya tumbuh menjadi orang yang selalu ingin menjadi yang lebih baik lagi .

Pengertian Kajian Induktif

Kali ini saya akan menjelaskan tentang pengertian dari cara induktif pada penelitian, merupakan metode yang pada proses pikirnya diawali dari sesuatu yang khusus mengarah ke umum, dimana dalam melakukan kesimpulan menggunakan pengamatan. Penelitian induktif mempunyai tujuan untuk menemukan pengetahuan baru. Ini dapat diawali pada sesuatu yang menarik dan sedang digeluti peneliti. Peneliti akan menentukan masalah penelitian berdasarkan apa yang sedang digeluti dan ditentukan untuk menyusun pertanyaan penelitian. Selanjutnya peneliti akan berupaya untuk memperoleh datanya. Peneliti bisa memakai macam-macam metode penelitian untuk menghimpun data sebagai bahan dasar pertanyaan penelitian. Pengumpulan bisa dilakukan dengan cara observasi, wawancara dsb. Pada langkah analisis, peneliti akan mengamati apakah ada pola tertentu dari data yang telah dihimpunnya. Sementara pada bagian final penelitian induktif, peneliti akan menyusun teori dengan memakai pola dan data yang telah ditemukan. Berda